Warga Tambak Turun Tangan Perbaiki Jalan yang Menahun Tak Diperbaiki Pemda

  • Whatsapp

Warga Tambak Turun Tangan Perbaiki Jalan yang Menahun Tak Diperbaiki Pemda

πŸ…’π—Žπ–Ίπ—‹π–Ίπ–»π—Žπ—‹π—Žπ—π—‡π–Ύπ—π—Œ.π–Όπ—ˆπ—† – Langgam – Puluhan warga Desa Tambak Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan, Riau lakukan gotong royong perbaiki jalan yang hancur dan berlobang yang sudah lama tidak diperbaiki atau direhab Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan.

Pasca pembangunan jembatan Putri Tujuh sampai sekarang jalan aspal yang awalnya mulus kini telah hancur dan berlobang.

Sematara akses satu – satunya masuk dan keluarnya ke desa tersebut hanya itu satu – satunya jalan. Dengan kondisi jalan sekarang yang sulit dilalui kendaraan itu warga melalui Ketua LKMD, M. Amin, SP Ketua RW, Zaherlis dan Ketua RT 01 Ahmad Mulyadi berinisiatif untuk memperbaiki jalan yang hancur itu..

Dan ide perangkat Desa itu disambut positif warga dan pada Hari ini Kamis (9/2/23) warga mulai melakukan gotong royong mengecor jalan yang rusak di beberapa titik lokasi.

Ketua LKMD Desa Tambak M Amin, saat dikonfirmasi media ini mengatakan,”Meperbaiki jalan ini dasari kebersamaan warga dalam menjaga fasilitas, menghindari terjadinya lakalantas karena kondisi jalan ini benar – benar hancur,” kata M Amin.

Ketua LKMD itu menambahkan,”Kondisi jalan yang rusak parah itu pas disaat tanjakan dan penurunan tinggi. Jadi sangat berbahaya bagi penguna jalan,”pungkasnya.

Pewarta: R07
Editor: Aps
Foto: Warga Tambak saat goro perbaiki jalan yang rusak.(ist).

 

  • Whatsapp

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *